Semangat Kebersamaan dalam Penutupan Peringatan HUT ke-59 Pusjarah TNI

Jakarta, 4 Oktober 2023 – Perlombaan dan pertandingan dalam rangka HUT ke-59 Pusat Sejarah Tentara Nasional Indonesia (Pusjarah TNI) telah resmi ditutup. Sejak dimulai pada 12 September 2023, rangkaian kegiatan perlombaan telah membangkitkan semangat kebersamaan, sportivitas, dan komitmen bagi seluruh anggota Pusjarah TNI.

Upacara penutupan berlangsung di lapangan Plaza Satria Mandala, Jl. Gatot Subroto No. 14, Jakarta Selatan, dengan Kapusjarah TNI, Brigjen TNI Rusmili, S.I.P., M.Si., sebagai Inspektur Upacara. Selaku Inspektur Upacara, Kapusjarah TNI memberikan amanat dan menekankan bahwa diadakannya perlombaan dan pertandingan ini tidak lain untuk memunculkan esensi kebersamaan, kekeluargaan, dan pengabdian sebagai elemen yang tak terpisahkan dalam menjalankan tugas sebagai anggota Pusjarah TNI.

Poin utama dalam amanat ini adalah bagaimana perlombaan yang telah berlangsung berhasil memperkuat rasa kekompakan dan kebersamaan di antara anggota Pusjarah TNI. Kapusjarah TNI mengungkapkan pentingnya upaya tersebut dalam menjaga semangat kesatuan dan memelihara kebugaran fisik yang esensial dalam pelaksanaan tugas sehari-hari.

Setelah upacara penutupan dilaksanakan, dilanjutkan dengan pengumuman para pemenang dari serangkaian perlombaan yang digelar. Pemenang dalam pertandingan voli, bulu tangkis, tenis lapangan, dan tenis meja diharapkan akan terus menjaga sportivitas dan kekompakan sebagaimana pertandingan berlangsung. Perlombaan penulisan sejarah, pembuatan konten sejarah, dan pengucapan Sapta Marga serta Panca Prasetya Korpri juga diharapkan akan semakin mengembangkan bakat dan kemampuan untuk mendukung tugas pokok dan fungsi sehari-hari.

Peringatan ini tidak hanya sebagai acara perayaan semata, melainkan juga sebagai upaya untuk memperkokoh semangat kebersamaan dan dedikasi Pusjarah TNI dalam melanjutkan pengabdian yang tercermin dalam tugas sehari-hari. Harapan seluruh pihak adalah agar semangat kebersamaan, sportivitas, dan dedikasi ini akan terus tercermin dalam melanjutkan pelaksanaan tugas pokok dan fungsi. (MSK)

Pusjarah TNI

Jl. Gatot Subroto Kav. 16

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *